Kamis, 21 Maret 2013

Pemberi Harapan Palsu

PHP, yahh itu lah yang biasa di sebutkan oleh para remaja. Banyak yang menyebutkan kata "PHP" pada saat disakiti oleh pasangannya atau ada janji yang diingkari.  Contohnya gini nih “Dafuq! Aku di php :-(

Tapi sebenernya PHP itu karena kita sendiri, kok bisa? Itu karena kita kepedean!


Sebenarnya arti dari PHP itu sendiri adalah orang yang memberikan kamu harapan tentang apapun tapi pada kenyataannya semua yang dia bilang atau yang dia lakukan itu nggak ada makna yang berarti sama sekali dan tidak lebih dari sekedar tindakan biasa.

Biasanya PHP dilakukan sama cowok, tapi ada juga kok cewek yang pernah PHP. Biasanya PHP gara-gara punya modus balas dendam karena masa lalu ._. PHP berakhir pada kegalauan :D Cara untuk mengatasi kegalauan itu ya harus move on. tapi gak segampang itu untuk move on.

Jadi, pada intinya kita harus waspada, banyak PHP disekitar kita. Bagi yang suka PHP-in orang cepatlah bertobat dan intropeksi diri. Bayangkan kalau kalian yang jadi korban PHP pasti nyesek kan ? Makanya jangan sekali-kali kalian PHP-in orang.

Dan untuk para korban PHP ingatlah belum tentu semua orang itu hobinya PHP. Pasti ada kebahagiaan di balik kesedihan :) Percaya dehh !  

2 komentar:

Yohanna Fransiska mengatakan...

bener tuh dek! :) tapi ya kalau nulis santai. gausah meso._.

Unknown mengatakan...

Kan itu cuma contoh kak ;)

Posting Komentar